Bagaimana cara Anda membersihkan kotoran pada telinga? Ketahuilah metode pembersihan telinga yang harus Anda hindari.
Sebagai indera untuk mendengar, telinga juga berperan dalam menjaga keseimbangan tubuh. Oleh karena itulah, penting untuk menjaga kesehatan dan kebersihan telinga. Apabila kotoran telinga sudah menumpuk, segera bersihkan telinga Anda dengan cara yang aman.
Tanda Anda Perlu Membersihkan Telinga
Pada kondisi yang normal, saluran telinga akan menghasilkan serumen. Serumen ini merupakan cairan yang berfungsi untuk melembabkan dan melindungi telinga dari kuman, debu, serta benda asing yang masuk ke telinga. Serumen ini akan menjadi kotoran telinga ketika bercampur dengan kuman atau benda asing.
Umumnya, kotoran telinga dapat keluar dengan sendirinya dari dalam saluran telinga. Hal tersebut dikarenakan gerakan rahang, seperti mengunyah.
Akan tetapi, pada beberapa kasus, kotoran telinga ini tidak dapat keluar dengan sendirinya. Akibatnya, kotoran telinga menumpuk dan mengeras sehingga menyebabkan gangguan pada pendengaran.
Lalu, kapan Anda perlu membersihkan telinga? Metode pembersihan telinga akan dianjurkan apabila kotoran telinga menyebabkan saluran telinga tersumbat yang ditandai dengan gejala-gejala berikut ini.
- Gangguan pendengaran
- Telinga terasa penuh dan nyeri
- Saluran telinga terasa gatal
- Telinga berdenging atau tinnitus
- Pusing
- Vertigo
Apabila Anda merasakan gejala di atas, sebaiknya segera bersihkan telinga Anda. Namun sayangnya, beberapa dari Anda mungkin masih banyak yang membersihkan telinga dengan cara yang salah. Akibatnya, kotoran telinga justru menyebabkan penyumbatan pada saluran telinga.
Manfaatkan Fasilitas Coba alat bantu dengar dari Brilliant Hearing ini Yuk !!!
Baca Juga : Pahami Jenis Evaluasi Pendengaran Modern Untuk Menjaga Kesehatan Anda
Metode Pembersihan Telinga yang Tidak Tepat
Beberapa dari Anda mungkin banyak yang menggunakan cotton bud untuk membersihkan telinga. Padahal cara tersebut bisa membahayakan telinga.
Berikut ini adalah beberapa metode pembersihan telinga yang patut Anda waspadai.
1. Menggunakan Cotton Bud
Menggunakan cotton bud untuk membersihkan kotoran telinga merupakan salah satu metode yang paling banyak digunakan. Namun, cara ini ternyata salah dan dapat membahayakan telinga.
Penggunaan cotton bud untuk membersihkan telinga dapat mendorong kotoran untuk masuk lebih jauh ke saluran telinga. Hal tersebut tentunya akan membahayakan gendang telinga dan dapat menyebabkan masalah yang lebih serius pada telinga.
2. Menggunakan Ear Candle
Selain menggunakan cotton bud, beberapa orang juga memilih menggunakan ear candle untuk membersihkan telinga. Biasanya, ear candle ini digunakan sebagai terapi di spa.
Pada metode ear candle ini, terapis akan memasukkan ujung lilin ke dalam telinga dan menyalakan api di bagian ujung lainnya. Dengan menggunakan api, metode pembersihan telinga ini diklaim dapat menyedot kotoran telinga.
Meskipun dikatakan memiliki banyak manfaat, banyak ahli yang mengatakan jika ear candle tidak efektif dalam membersihkan telinga. Penggunaan ear candle ini justru berisiko membahayakan telinga.
Lilin yang digunakan dalam terapi ini menghasilkan residu yang sama pada telinga. Selain itu, penggunaan ear candle ini juga dapat menusuk gendang telinga dan menyebabkan luka bakar.
3. Membersihkan Telinga Terlalu Sering
Menjaga kebersihan telinga memang penting untuk dilakukan. Namun, membersihkan telinga terlalu sering juga tidak dianjurkan. Sebaiknya, berikan jeda waktu untuk membersihkan telinga.
Kotoran telinga memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan telinga karena aktif melawan infeksi. Selain itu, kotoran telinga juga bermanfaat untuk melindungi telinga dari benda asing yang masuk ke saluran telinga.
Telinga juga memiliki kemampuan untuk mengeluarkan kotoran dengan sendirinya. Membersihkan telinga terlalu sering dapat memicu masalah pada telinga karena hilangnya kotoran telinga secara berlebih.
Oleh karena itu, sebaiknya bersihkan telinga ketika Anda merasa ada masalah pada telinga atau ketika kotoran telinga sudah terlalu menumpuk dan membuat telinga menjadi tidak nyaman.
Baca Juga : Mengobati Tinnitus Dengan Pendekatan Yang Tepat: Tips Yang Berguna
Cara Membersihkan Telinga dengan Benar
Lalu, bagaimana caranya membersihkan telinga dengan benar? Berikut adalah beberapa metode pembersihan telinga yang bisa Anda pilih.
1. Menggunakan Obat Tetes Telinga
Cara pertama yaitu dengan menggunakan obat tetes telinga. Sudah ada banyak obat tetes telinga yang bisa Anda beli secara bebas di apotek.
Obat tetes telinga ini bekerja dengan cara memecah kotoran telinga setelah obat diteteskan dan didiamkan beberapa menit.
2. Menggunakan Air Salin
Apabila penumpukan kotoran telinga masih dalam tahap ringan dan tidak terlalu mengganggu telinga, maka Anda bisa memilih metode menyemprotkan air salin ke telinga. Biasanya, metode pembersihan telinga ini dilakukan oleh dokter THT.
Prosedurnya, dokter akan menyemprotkan air salin dengan alat earigator yang mengalir searah dengan saluran telinga. Dengan menggunakan metode ini, kotoran telinga akan keluar secara perlahan dari dalam telinga.
3. Kuret Kotoran Telinga
Metode pembersihan telinga selanjutnya adalah dengan menggunakan kuret. Biasanya, metode ini dipilih apabila kotoran yang menyumbat saluran telinga telah mengeras.
Kuret kotoran telinga ini berfungsi untuk menarik kotoran telinga yang mengendap. Apabila kotoran telinga telah terangkat, dokter dapat menyedot sisa kotoran telinga yang masih menempel.
4. Kompres dengan Air Hangat atau Baby Oil
Apabila kotoran telinga menumpuk hingga ke telinga bagian luar, gunakan kompres air hangat atau baby oil. Caranya yaitu meletakkan kain basah dengan air hangat atau baby oil pada telinga. Kemudian setelah beberapa menit usapkan kain tersebut ke area telinga bagian luar untuk membersihkan kotoran yang menempel.
Baca Juga : Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Tes Pendengaran? 4 Tanda Anda Harus Tahu
Penutup
Itu dia beberapa metode pembersihan telinga yang harus Anda hindari. Selain tidak efektif untuk membersihkan kotoran telinga, beberapa metode yang salah tersebut justru dapat memperparah penyumbatan kotoran di saluran telinga dan menyebabkan masalah pendengaran yang lebih serius. Oleh karena itulah, gunakan metode pembersihan telinga yang tepat dan aman.
Bagi Anda yang sedang mencari alat bantu dengar berkualitas dengan garansi dan harga terjangkau, Anda bisa mengunjungi pusat jual alat bantu dengar Brilliant Hearing. Ada beragam alat bantu dengar yang dapat menyesuaikan gaya hidup dan preferensi Anda.